Melanjutkan dengan tulisan saya mengenai pentingnya backup data dimana salah satu pointnya adalah melakukan backup online ke penyedia backup online di internet, maka tulisan kali ini memuat review beberapa layanan backup online.
- Adrive
- File sharing, dimana anda bisa membagikan file atau direktori kerja anda ke rekan anda. Hal ini sangat membantu jika selama ini anda berbagi file via email dengan rekan anda, padahal melalui email ukuran attachment sangat terbatas.
- File history, fitur ini memberikan anda detail dari perubahan file yang terjadi (revision control) dan bisa anda lakukan undo jika terjadi perubahan yang tidak diinginkan.
- Support Zoho Editor, dengan fitur ini anda bisa melakukan pengeditan dokumen anda secara online tanpa perlu didownload terlebih dahulu ke PC dan kemudian di upload kembali. Dokumen yang disupport seperti Microsoft Office Excel dan Word
- IDrive
- Open/Locked File Backup, Fitur ini memungkinkan anda melakukan backup terhadap data yang sedang terbuka seperti membackup file excel yang masih terbuka atau data emai outlook.
- Mapped Drive Backup, memungkinkan anda melakukan mapping space anda di IDrive ke komputer anda (berbasis microsoft windows) seperti halnya partisi C: atau D:
Layanan backup ini memberikan gratis 50 GB space bagi penggunaan pribadi. Fitur-fitur yang ditawarkan cukup menarik, seperti:
Untuk fitur detailnya bisa diakses melalui link berikut. Adrive juga menyediakan layanan berbayar dengan space mulai 50 GB, 100 GB hingga 10TB
Layanan backup ini memberikan gratis 5 GB space. Fitur-fitur yang ditawarkan cukup menarik, seperti:
Untuk fitur detailnya bisa diakses melalui link berikut. Adrive juga menyediakan layanan berbayar dengan space mulai 50 GB, 100 GB hingga 1TB